Jakarta – Menanggapi pemberitaan yang menyebutkan bahwa facebook tutup akun Muhammadiyah. Sekretaris PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti memberikan keterangan bahwa Sebenarnya yang ditutup bukan akun resmi. (14/12/2020)

“Jadi yang ditutup itu akun group facebook “Muhammadiyah: gerakan Islam Berkemadjoean”. Yang sebenarnya bukan akun resmi milik Persyarikatan Muhammadiyah. Akun tersebut dikelola oleh personal” Terang Mu’ti.
Sebelumnya ramai pembicaraan netizen bahwa Group Facebook ‘Muhammadiyah: Gerakan Islam Berkemadjoean’ diketahui telah dibekukan oleh pihak perusahaan jejaring sosial raksasa asal Amerika itu. Akun itu ditutup karena diduga melanggar standar komunitas mengenai individu dan organisasi berbahaya.
Klik Disini untuk melihat Group